Selasa, 19 Mei 2009

salah satu club motornya sukorejo


J-PANK HONDA CLASSIC SUKOREJO



Address : Jl. Sujono No. 25 (Bengkel TGS 203) Sumber Sukorejo Kendal, Jawa Tengah
Contact Person : Yayan Wandriyan/JHCS 001
Phone : 081931919715
Jumlah Anggota : 15
Tempat Ngumpul : Bunderan Sukorejo (Depan Indomart Sukorejo)


Sejarah Klub:

J-Pank Honda Classic Sukorejo merupakan pelopor berdirinya kendaraan classic di wilayah kecamatan Sukorejo, yang anggotanya mengutamakan kendaraan classic, J-Pank Honda calssis Sukorejo merekrut anggota yang hanya memiliki kendaraan Honda C50, C70, C90, S90Z, CB, CG dan Benly, yang kesemuanya itu merupakan poduk dari Negeri Matahari (Jepang), yang usia kendaraannya bisa dianggap lebih tuda diri kita yang lahir di tahun 80'an.

Dari banyaknya penggemar kendaraann antik dan classic baik dari kaum tua maupun kawula muda yang mengendarai honda classic, kemudian timbul niat untuk berkumpul dan berserikat untuk mendirikan perkumpulan/club yang semuanya itu merupakan hak azasi dan kebebasan publik bagi setiap warga negara.

Bahwa sesungguhnya hasrat untuk menjalin dan mengembangkan hubungan silaturohmi/persaudaraan diantara komunitas club-club sepeda motor classic maupun keluaran 90'an, adalah naluri dan kebutuhan manusiawi setiap orang yang akal fikiran, jasmani dan rohaninya. Bahwa untuk mencapai maksud tersebut diatas dan senantiasa memohon ridho kepada Allah SWT, dengan ini kami membentuk dan mendirikan sepeda motor J-Pank Honda Classic Sukorejo pada tanggal 12 Juni 2004.

Setelah adanya club Honda Classic di wilayah Sukorejo yang pertamakali didirikan oleh 10 orang yang ingin mengenalkan kepada mesyarakat luas bahwa di wilayah Kecamatan Sukorejo bisa mendirikan club sepeda motor antik/classic. Kemudian dengan sering diikutinya kegiatan/pertemuan pecinta Honda Classic baik di wilayah Jawa Tengah maupun di kota-kota lain di bumi Indonesia, komonitas Honda Classic di wilayah Sukorejo semakin bertambah anggotanya.

Tujuan Umum didirikannya club ini adalah untuk mewujudkan dan mengembangkan hubungan silaturohmi/persaudaraan diatara penggemar dan pemilik/pengendara sepeda motor classic maupun muda, dan Tujuan Khusus didirikannya club sepeda motor ini adalah untuk menyelenggarakan dan menyediakaan aktivitas yang positif sertainformasi otomotif yang relefan bagi para anggotanya dan masyarakat umum.

J-Pank Honda Classic Sukorejo memiliki sifat mandiri, terbuka dan bebas aktif untuk mencapai segala tujuan baih dan benar, club ini berfungsi sebagai wadah perkumpulan bagi penggemar dan pemilik/pengendara sepeda motor classic yang ada diwilayah Kecamatan Sukorejo dan sekitarnya.



Syarat Keanggotaan:
(A) Anggota Junior adalah :

1. Warga Negara Republik Indonesia yang telah berusia 17 tahun atau telah menikah dan sudah mempunyai SIM (Surat Ijin Mengemudi).
2. Menyetujui Anggaran Dasar dan Anggran Rumah Tangga dan ketetapan-ketetapan yang telah dikeluarkan club.
3. Mengajukan permohonan dan menyatakan secara tertulis kesediaan keanggotaan.

(B) Anggota Senior adalah :

1. Telah mengikuti kegiatan club setidaknya selama satu tahun secara aktif dan sungguh-sungguh.
2. Paham dan taat kepada isi pokok Anggaran Dasar/Anggaran Rumah Tangga dan peraturan lain yang ditetapkan club.

(C) Anggota Khusus adalah:

1. anggota yang pangkatnya mendapat pengesahan dari Pimpinan Club atas Rekomendasi anggota/pengurus.

(D) Anggota Kehormatan adalah:

1. anggota yang telah berjasa terhadap Club yang pangkatnya dikukuhkan oleh Pimpinan Club.

Masa keanggotaan club berlaku salama 2 tahun dan harus dilakukan regrestasi ulang kembali untuk masa periode berikutnya.

- E-mail/Web: jhcs_sukorejo@yahoo.co.id / hondaclassicsukorejo.blog.com